Apakah anda seang berada di Malang? Jangan lewatkan untuk mengunjung sejumlah destinasi wisata malang yang sedang hits dan terkenal ini. Mulai dari tempat wisata pantai, pegunungan, tempat bersejarah dan berbagai tempat indah yang sedang hits hari ini.
Malang tidak hanya modern, namun juga menawarkan tempat yang alami dan masih tradisional untuk di kunjungi. Daerah yang terkenal dengan apel hijau ini sangat menarik di kunjungi, bahkan kalian bisa berkunjung ke kebun apel mlaang untuk memetik sendiri dan membawa pulang oleh-oleh Malang. bagi kalian yang ingin berkunjung ke Malang atau sedang berada di Malang, belum sempurna kalau tidak menjajal berbagai tempat wisata Malang yang terkenal ini.
Malang adalah tempat yang dingin karena berada tinggi dari permukaan laut, maka anda bisa menemukan banyak buah apel yang bisa kalian nikmati saat masih segar. Disini kami sudah merilis 12 destinasi wisata Malang yang hits dan patut untuk di kunjungi. Yuk kita cek satu persatu!
12 Destinasi Wisata Malang Sedang Hits
1. Eco Green Park
INi adalah destinasi wisata anak-anak yang patut kalian coba, letaknya di Jatim Park 2 dan Batu Secret Zoo. Tempat ini tidak hanya di peruntukkan bagi anak-anak namun juga sebagai destinasi wisata yang cocok untuk orang dewasa.
Eco Green Park menawarkan tempat wisata yang edukatif dan layak di kunjungi keluarga kapan pun. Tempat Wisata ini bersifat mendidik anak-anak, ada bernuansa budaya, bersifat seni, wisata alam dan lingkungan.
Kami yang datang ke Eco Green park bisa menikmati insectarium yang berisi beragam serangga yang di awetkan dan di lengkapi dengan informasi pengetahuannya serta ada replika candi yang terkenal di Pulau Jawa. bagi kamu yang suka dengan burung-burung, disini juga banyak burung cantik-cantik yang menjadi perhatian banyak orang.
Berwisata di Eco Green park Malang tidak hanya menghilangkan sentuk dan menyenangkan namun juga bisa mendapatkan banyak pengetahuan, catat lokasinya di bawah ini.
Lokasi: Jl. Oro-Oro Ombo No.9A, Sisir, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur (Satu Area dengan Jatim Park 2 dan Batu Secret Zoo).
2. Taman Kelinci

Di Malang ada destinasi wisata taman kelinci, bukan hanya nama tetapi juga memang benar-benar ada banyak kelinci yang bisa di lihat. Kamu bisa memegang kelinci dan berfoto dengamnnya dengannya, ini sungguh sesuatu yang sangat menarik dan mengesankan bukan.
Sebenarnya destinasi wisata malang yang satu ini masih terbilang baru karena baru di buka untuk umum pada tahun 2016, namun hingga sekarang selalu ramai dan banyak pengunjungnya.
Letak taman kelinci ini adalah di Desa Pandesari, Kecamatan Pujon, Malang. Tempat wisata ini namanya adalah Plaza Garden Wisata Edukasi Rabbit Field namun lebih terkenal dengan nama “taman kelinci”.
Kamu bisa berjinak-jinak dengan kelinci disini dan ini adalah salah satu kesukaan banyak pengunjung di tempat ini. Selain kamu bisa bermain-main dengan kelinci, disini kamu juga bisa memetik buah strawberry, sangat menarik bukan!
Bagi kamu yang suka susu olahan langsung, disini ada juga pondok susu yang bisa kamu dapatkan dengan harga terjangkau. kamu di Tempat wisata taman kelinci ini juga bisa berfoto ria dengan latar belakang rumah the Hobbit seperti layaknya di film-film kesukaan kamu.
3. Desa wisata Pujon Kidul

Desa wisata Pujon Kidul adalah destinasi wisata alam yang jauh dari hiruk pikuk dunia ramai. Bagi kamu ingin ketenangan dan kenyamanan, sepertinya Desa wisata Pujon Kidul harus menjadi salah satu tujuan wisata bersama keluarga.
Tidak di tengah kota, melainkan Desan Wisata Pujon Kidul berada jauh dari hiruk pikuk kota, desa ini berada skeitar 30 km dari pusat kota sehingga memang sangat tenang dan nyaman. Pengunjung bisa menikmati beragam kuliner enak dan lezat, menikmati pemandangan desa yang asri dan anda bisa ber photo ria dengan berbagai latar belakang pemandangan desa yang masih jauh dari sentuhan modernis.
Ini adalah desa yang tinggi di atas permukaan laut sehingga wajar kalau udaranya juga sangat bersih dan segar. bagi kalian yang ingin mencapai Desan Wisata Pujon Kidul, catat lokasinya di bawah ini.
Lokasi: Desa Pujon Kidul, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang (terletak di sisi Barat, 30 kilometer dari pusat kota).
4. Pantai Batu Bengkung

Pantai baku Bengkung Malang adalah salah satu destinasi wisata Malang yang sangat indah. Ini adalah pemandangan indah di laut atau pandai yang sangat cocok untuk di abadikan dengan kamera hp kamu. Pantai ini unik karena ada banyak bebatuan yang berformasi indah di lautan. Bahkan hempasan ombak menghempas batuan memberikan ciri khas tempat ini.
Keberadaamn batuan di pantai ini menambah keindahan pantai dan tak sedikit yang menyebutkan bahwa pantai batu Bengkung adalah raja ampatnya Malang.
Batu Bengkung terletak di Desa Gajahrejo, Malang, jangan lewatkan untuk mapir disini dan berswafoto bersama keluarga.
5. Hawaii Waterpark
Ini adalah tempat wisata bertemakan air bahkan mereka memberikan nama Hawai Waterpark. Ini di karenakan tempat wisata Waterpark ini di buat seperti tempat wisata di Haiwaii yang berada di lautan pasifik.
Di tempat ini anda bisa menjumpai suasana tropis yang ceria dan menyenangkan. Ada banyak wahana permaianan disini mulai dari kolam-kolam renang, seluncur dan kolam permainan.
Catat lokasi Hawai Waterpark Malang ini: Perumahan Graha Kencana Raya, Jalan Raya Karanglo, Banjararum Singosari, Malang.
Tiket masuk berkisar antara 50 rb hingga 75 rb. Lima puluh ribu untuik hari biasa dan 75 ribu untuk hari liburan dan akhri pekan.
6. Malang Night Paradise
Selanjutnya, destinasi wisata Malang adalah Malang Night Paradise. Ini adalah tempat wisata di Malang yang terbilang baru karena baru di buka tahun 2017 lalu. Mulai sejak dibuka hingga sekarang Malang Night Paradise selalu ramai di kunjungi, ini tentu karena wahana wisata menarik yang bisa menghibur banyak pengunjung.
Lokasi Malang Night Paradise masih satu tempat dengan hawai waterpark yaitu di jalan Perumahan Graha Kencana Raya, Jalan Raya Karanglo, Banjararum Singosari, Malang. Tiketnya juga terbilang murah yaitu 35 ribu hingga 45 ribu rupiah.
Di Night Paradise ada beberapa lokasi wisata yang menarik di kunjungi di malam hari yaitu Taman Lampion, Taman Dinosaurus, dan Magic Journey.
Salah satu tempat yang sangat penting bagi kalian kunjung di Malam night Paradise ini adalah Dancing Water Fountain yaitu air mancur yang di kolaborasikan dengan teknologi cahaya dan musik.
7. Taman Selekta
Ada juga destinasi wisata malang adalah taman selekta. Taman selekta adalah taman bunga sekaligus taman hiburan. Taman ini sudah ada sejak masa penjajahan Belanda. Ini dahulunya (pertamakali di buat tahun 1928) khusus di buat sebagai wahana hiburan orang Belanda.
Baru kemudian di tahun 1950, taman ini di buka untuk umum. Sementara lokasi taman selekta adalah di Jalan Raya Selecta No. 1, Tulungrejo, Bumiaji, Batu.
Kondisi udara yang sejuk menjadikan taman ini sebagai tempat yang banyak di tumbuhi tanaman bunga. Diantara tanaman bunga yagn tumbuh di sana adalah Bunga Krisan, Ajisai dan beragam bunga lainnya di atas tanah yang luasnya 18 hektar.
8. Lembah Indah
Satu lagi destinasi wisata Malang yang patut di kunjungi, ini adalah lembah indah yang mengusung tema sebagai wisata botani dengan menghadirkan perkebunan teh di lembah Indah. Lokasi tepatnya adalah di Gendogo, Desa Balesari, Kecamatan Ngajum, Malang.
Tempat wisata ini sangat indah dan asri dengan menghadirkan perkebunan teh yang indah. Anda bisa berlama-lama disini dengan menikmati teh di pagi hari bersama orang kesayangan anda. Bagi yang ingin menginap tersedia penginapan mulai dari harga 500 untuk glamping dan 1 jt untuk penginapan villa.
Sementara tiket masuk ke area wisata lembah indah ini adalah 40 per 2 orang. Hal utama yang anda dapatkan di tempat wisata ini adalah ilmu pengetahuan tentang berkebun, bercocok tanam, dan aktivitas kebun lainnya.
Ada keunikan lain disini, dimana penginapan atau glampingnya di buat unik dan berbeda dari biasanya, ini menjadi daya tarik tersendiri dan sangat cocok untuk anda yang suka mengabadikannya dengan kamera, ini sangat instagrammable.
9. Wisata Paralayang Batu
Ini adalah wsiata bagi kalian yang ingin menantang adrenalin kalian, bagi yang ingin mencoba paralayang, di daerah batu ini sangat cocok untuk kalian. Landasan untuk memulai paralayang adalah di bukit yang mempesona ini. Lokasinya adalah di Jalan Arumdalu No. 20, Songgokerto, Kota Batu.
Untuk memasuki kawasan wisata paralayang ini kalian harus membayar tiket sebesar 10 ribu per orang. Namun jika ingin mencoba para layang maka akan di kenakan biaya sebesar 300.000 per orang. Ini sangat tertantang bagi kalian yang ingin menantang mental dan adrenalin kalian.
Pemandu akan menemani kalian selama kalian meluncur dengan layang-layang ini, dan setelah merasakan sensasi terbang sejenak, kemudian pengunjung juga akan di berikan sertifikat. Disini juga di sediakan tempat bermalam bagi kalian yagn datang jauh, harga tempat penginapan adalah 350 per malamnya.
10. Sumber Maron
Sumber maron adalah destinasi wisata Malang lainnya yang bertemakan air permainan air dan ini sangat bagus untuk melepaskan penat bagi kalian yang sentuk dengan aktivitas itu-itu saja.
Air di sumber maron adalah air dari sumber mata air alami dan ini sangat bersih dan menyegarkan untuk kalian.
Letak tempat wisata Sumber Maron adalah di Dusun Adi Luwih, Karangsuko, Pagelaran, Malang. Untuk mandi atau bermain di sumber air maron ini pengunjung cukup memabayar 5000 saja.
Selain mandi di bawah air terjun 6 meter ini kalian juga bisa menelusuri sungai dengan menggunakan ban yang disediakan panitia pariwisata.
Lihat juga:
- 20 Tempat Wisata di Cianjur yang lagi Booming!
- Danau Gunung Tujuh, Danau Eksotis di Indonesia
- 10 Destinasi Wisata di Banda Aceh yang Lagi Hits
11. Museum angkot
Salah satu destinasi wisata malang yang sayang jika kalian lewati adalah museum angkot. Museum ini memamerkan beragam alat trabnsportasi dari waktu ke waktu. Kamu bisa melihat mobil masa dahulu dan banyak mobil kuno yang di pamerkan disana.
Bisa di katakan ini adalah museum yang memberikan kepada anda pengalaman berkedara di masa lampau. Kolasi museum angkot adalah di Jalan Sultan Agung No. 2, Ngaglik, Kota Batu. Untuk memasuki museum ini kalian harus membayar 60 ribu per orangnya.
Ada sekitar 300 san mobil dan kendaraan kuno lainnya yang di pajang dan menjadi tempat untuk ber photo ria bagi kalian yang suka kendaraan masa lampau.