Home Health Efek Samping Labu Siam, Nutrisi dan Cara Mengolahnya

Efek Samping Labu Siam, Nutrisi dan Cara Mengolahnya

Efek Samping Labu Siam

Sebelum kita membicarakan tentang efek samping labu siam, mari kita lihat terlebih dahulu apa itu labu siam. Labu siam adalah buah dengan bentuk mirip dengan buah pir namun didalam terdapat daging, sebuah lobang tempat letaknya biji, dan bagian kulit. Semua bisa di makan, hanya saja kulit di buang karena teksturnya yang keras.

Labu siam termasuk dalam kelompoh buah, namun dalam pemanfaatannya ia dianggap sebagai sayuran dan di gunakan dalam aneka sayuran. Labu siam adalah buah dari Meksiko namun sekarang sudah di tanam di seluruh daerah dengan iklim hangat tak kecuali Indonesia.

Labu siam tidak hanya enak di makan dalam sayuran, namun ia juga memberikan beberapa nutrisi. Labu siam kaya serat, air, dan kandungan gula alami. Namun jika anda makan dalam jumlah berlebihan, labu siam bisa menaikkan gula darah anda.

Diantara nutrisi yang banyak di temukan dalam labu siam adalah kalium, asam amino dan vitami C yang juga bertindak sebagai antioksidan.

Diantara manfaat labu siam adalah bagus untuk hati, menjaga kesehatan jantung dan bagus bagi kesehatan pencernaan karena kaya serat. Namun bukan berati efek samping labu siam tidak ada, kita akan jelas tentang hal ini sebentar lagi.

Nutrisi Labu Siam

Bagaimana nutrisi labu siam sehingga ia di katakan bagus untuk pencernana, jantung dan hati. Sebagaimana yang di lanmsir dari merdeka.com, secangkir labu siam kecil (132g) mengandung nutrisi seperti: kalori: 25, Lemak: 0,2g, Sodium: 2.6mg, Karbohidrat: 6g, Serat: 2.2g, Gula: 2.2g, dan Protein: 1.1g.

Penjelasan nutrisi:

Karbohidrat: Kalori yang ada berasal dari karbohidrat sebagian besarnya. Dalam satu cangkir ada 6 gram karbohidrat, 2 gram serat dan 2 gram gula alami.

Lemak: Dalam ukuran satu cangkir labu siam ada sekitar 1 gram lemak, dan ini adalah lemak tak jenuh ganda. Lemak tak jenuh ganda di kategorikan sebagai lemak sehat ketimbang lemak jenuh. Untuk meningkatkan kesehatan kita dianjurkan mengkonsumsi lemak tak jenuh dan sebisa mungkin meninggalkan penggunaan lemak jenuh.

Mikronutrien: Ada banyak vitamin dan mineral dalam labu siam. Satu porsi lebu siam menyediakan sekitar 123 mikrogram folat, jumlah ini sudah mencapai 31% dari jumlah rekomendasi harian. Juga menyediakan 10 gram vitamin C. Tak hanya itu saja, labu siam juga di penuhi dengan vitamin B6, vitamin K, asam pantotenat, thiamin, niasin, vitamin E dan juga mengandung riboflavin.

Diantara kandungan mineral dalam sayuran labu siam adalah: mangan, seng, kalium, tembaga, magnesium. Ada juga kandungan kalsium, zat besi, dan fosfor dalam jumlah kecil. Lantas bagaimana dengan efek samping labu siam? Yuk kita perhatikan berikut ini.

Efek Samping Labu Siam

Sayuran seperti labu siam yang kaya nutrisi ternyata juga ada efek sampingnya. Sebagian orang tidak percaya dengan hal ini.

Namun demikian, kita tidak usah risau dengan efek samping labu siam. Efek samping ini muncul manakala kita mengkonsumsinya secara berlebihan.

Juga bisa menyebabkan efek samping manakala labu siam tidak di olah dengan benar. Maka, untuk mengolahnya harus tahu tata cara pengolahan dan pemanfatannya untuk sayuran.

Diantara efek samping labu siam yang mungkin terjadi adalah:

Iritasi kulit

Iritasi kulit bisa terjadi saat anda mengupas labu siam. Jika kulit anda terkena dengan getahnya, anda harus membersihkannya dengan benar, jika tidak maka anda akan mengalami gatal dan iritasi. Iritasi ini terjadi karena dalam getah labu siam mengandung zat anestesi.

Diabetes

Kalau anda mengkonsumsi secara berlebihan, labu siam bisa menyebabkan anda mengalami diabetes. Kandungan gula dalam labu ini akan membahayakan pangkreas anda. Jika di konsumsi terus menerus dalam jumlah banyak, maka anda berada dalam bahaya diabetes.

Cara Mengolah Labu Siam dengan Benar

Untuk menghindari iritasi trersebut, anda harus tahu bagaimana cara mengolah labu siam yang benar. Berikut beberapa langkah yang harus di perhatikan saat mengolah labu siam.

Hilangkan getahnya terlebih dahulu, agar semua getah dari buah labu siam keluar, anda bisa memotong bagian pangkal labu siam. Jika anda tidak suka dengan cara ini, untuk menghilangkan getahnya, anda bisa memotong labu siam menjadi potongan-potongan kecil dan ini akan membuat getahnya keluar semuanya. Rendam dalam air bersih selama 15 menitan untuk membersihkan semua getahnya.

Artikel menarik lainnya:

Labu siam tua memiliki kulit yang keras dan anda harus mengupasnya sebelum memasak sebagai sayuran. Beda halnya dengan labu siam muda, kulitnya tidak perlu di kupas karena masih lunak, biasanya labu siam muda sering di jadikan bahan untuk lalapan.

Jangan merendam terlalu lama dalam air karena bisa menyebabkan perubahan warna menjadi kuning.

Untuk menghindari ini, anda bisa menggunakan sedikit garam dalam air rendaman. Yang terakhir adalah memasak labu siam tidak perlu lama. Teksturnya lembek dan sebentar saja di masak sudah matang. Memasak terlalu lama akan membuat teksturnya kurang enak dan membuang banyak nutrisi yang ada didalamnya.

Exit mobile version