Home Do'a Zikir Sayyidul Istighfar yang Diajarkan Rasul

Zikir Sayyidul Istighfar yang Diajarkan Rasul

189
Lafadh Zikir Sayyidul Istighfar
sumber img sebelum edit madanitv.net

Sayyidul istighfar adalah penghulu atau zikir istighfar yang paling utama, karena makna dari penghulu adalah “yang utama atau yang terdepan”. jadi, sayyidul istighfar adalah doa minta ampunan Allah yang paling utama dan afdhal atau disebut juga dengan raja istighfar.

Istighfar sendiri adalah meminta keampunan dari Allah SWT atas segala dosa. Jadi, ber istighfar kepada Allah, ada bentuk istighfar yang paling afdhal di bacakan yaitu sayyidul istighfar.

Doa dan zikir sayyidul istighfar ini di ajarkan Rasulullah SAW agar kita membacanya sebanyak tiga kali setiap selesai dari shalat fardhu. Sebagaimana bunyinya berikut ini:

اللَّهُمَّ أنْتَ رَبّي لا إِلهَ إِلاَّ أَنْتَ خَلَقْتَنِي وأنا عَبْدُكَ وأنا على عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ ما اسْتَطَعْتُ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرّ مَا صَنَعْتُ أبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عليَّ وأبُوءُ بِذَنْبي فاغْفِرْ لي فإنَّهُ لا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلاَّ أنْتَ

Artinya: YA ALLAH, ENGKAU ADALAH TUHANKU, TIDAK ADA TUHAN KECUALI ENGKAU YANG MENCIPTAKAN AKU DAN AKU ADALAH HAMBAMU, DAN AKU AKAN SETIAP PADA JANJIKU PADAMU SEMAMPUKU. AKU BERLINDUNG DARI KEJAHATAN YANG AKU PERBUAT, AKU AKUI SEGALA NIKMATMU ATASKU DAN AKU AKUI DENGAN DOSAKU. AMPUNILAH AKU KARENA TIDAK YANG BISA MENGAMPUNI SEGALA KECUALI ENGKAU. HR. Imam Bukhari.

Baca juga: Zikir Keselamatan Dunia Akhirat

Demikianlah zikir sayyidul istighfar yang penting dan memiliki keutamaan yang sangat besar bagi kita dalam meminta ampunan dari Yang Maha Kuasa. Semoga kita semuanya termasuk dari golongan orang yang mendapatkan ampunan Allah SWT.

Zikir ini mengajarkan kita agar senantiasa sadar bahwa kita banyak dosa dan salah dengan pencipta. Maka kita meminta ampunanNya serta mengakui bahwa kita adalah hambaNya. Kita menyadari diri kita yang selalu bergelimang dosa, dan meminta agar Allah senantiasa Allah berikan kekuatan untuk mampu menjauhkan maksiat.

Fadhilah lain dari beristighfar adalah di kabulkan segala doa. Orang bersitighfar itu diampuni dosanya oleh Allah, maka doa yang tak berdosa itu cepat melesat dan mengenai sasaran atau di kabulkan oleh Allah. Semoga kita menjadi hamba Allah yang senantiasa sanggup beristighfar dan memohon ampunan serta sanggup berbuat amal kebajikan.

Previous articleDoa untuk Pengantin Baru (Menghadiri Walimatul Ursy)
Next articleDoa Setelah Sholat Hajat Versi Syeikh Abdul Qadir Jailani